Wednesday, January 17, 2018

Mulailah Ajak Si Kecil Bermain Permainan Olahraga Tradisional

Pada zaman sekarang mulain sulit ditemui anak-anak yang bermain dengan melakukan permainan olahraga tradisional. Mereka lebih suka bermain dengan gadget atau bermain permainan lain yang hanya terfokus dengan alat mainnya. Padahal banyak permainan-permainan olahraga tradisional yang bisa dilakukan oleh si kecil. Bahkan permainan-permainan ini memberikan banyak manfaat.

Menurut psikolog anak yang bernama Dr Indria Laksmi Gamayati mengatakan, dengan permainan-permainan tradisional anak bermain dengan natural, stimulasi yang didapatkan kognitif, mencerdaskan serta anak bisa berlatih menahan emosi dan adanya interaksi sosial dengan teman bermainnya. Itulah kenapa pemainan olahraga tradisional lebih banyak mendatangkan manfaat, yang sepertinya tidak disadari oleh Ayah dan Bunda di luar sana,

Terkadang Ayah dan Bunda lebih suka memberikan fasilitas gadget pada si kecil ketimbang membiarkannya bermain di luar. Yang katanya takut kotor, panas, dan kekhawatiran-kekhawatiran yang lain. Mendidik anak untuk tetap maju bukan berarti harus memberikan kebebasan bermain gadget hingga tanpa pengawasan. Mendidik anak untuk tetap maju ya, dengan mengasah bakat dan minat anak. Serta mengembangkan beberapa aspek seperti kognitif, motorik, seni, bahasa, serta sosial dan emosional anak.

Banyak kok, permainan-permainan olahraga tradisional yang bisa Ayah dan Bunda kenalkan pada si kecil. Seperti bermain gobak sodor, yang dapat mengajarkan anak bermain dengan startegi dan mengasah aspek kognitif anak. Selain itu, dengan permain ini kemampuan motorik anak juga diasah dengan melakukan gerakan aktif pada seluruh anggota tubuh.

Selain itu, ada juga permainan engklek, yang mengajarkan anak tentang strategi dan kosentrasi. Otomatis dengan permainan ini, si kecil bisa mengasah kognitifnya dan bergerak dengan aktif. Tetap berkeringat dengan permainan olahraga yang menyenangkan. Lalu ada juga permainan olahraga tradisional kasti. Dengan permaianan ini, si kecil diajarkan bagaimana bermain dengan kerja sama. Maka, kemampuan sosial emosional anak bisa terlatih dan berkembang.

Maka dari itu, mulailah Ayah dan Bunda mengenalkan dan mengajak si kecil untuk bermain permainan olahraga tradisional. Tanpa menggunakan terknologi, permainan-permainan ini tetap lebih seru dan bisa mendatangkan manfaat bagi si kecil yang bisa mengasah dan mengembangkan kecerdasan dan kemampuan-kemampuan yang lain.

No comments:

Post a Comment